Search This Blog

Thursday, November 5, 2009

Filosofi Rahasia Blogging

Ketika pertama kali membangun sebuah Blog mungkin banyak yang tidak pernah berfikir kegiatan Blogging ini akan dibawah kemana. Namun setalah banyak membandingkan Blog kita dengan Blogger-blogger lain dan terdapat perbedaan statistik, maka ada sebuah pertanyaan rahasia apakah yang dipakai untuk mendatangkan ribuan dan bisa menghasilkan uang dari Blog. Rahasia Blogging menjadi sebuah pertanyaan besar ketika setiap usaha yang kita lakukan tidak membuahkan hasil dengan cepat. Apalagi jika dikaitkan dengan cara menghasilkan uang dari Blog, maka hal itu semakin membuat hati kita mengecil karena merasa sangat susah untuk mencapainya. Blogging sebenarnya tidak pernah menyisakan Rahasia atau cara-cara yang terpendam dibawah dasar bumi. Semuanya sudah disajikan dengan sangat akurat dan sistematis oleh banyak master di Indonesia maupun di Luar negeri. Kalau kita ingin berhasil dalam kegiatan Blogging, maka rahasia nya adalah Filosofi ngeblog harus kita punyai terlebih dahulu.

Blogging atau kegiatan ngeblog tidak ubahnya seperti seorang anak yang bermain ditepi pantai. Secara tidak sengaja ia menemukan sebuah kerang yang indah. Lalu karang tersebut ia bawa pulang dan menjadikannya sebuah perhiasan yang sangat indah, namun untuk menjawab dari manakah asal usul dan kebaradaan kerang itu sendiri, ia harus banyak belajar. Mungkin seperti itulah gambaran Filosofi Rahasia Blogging yang dapat dijelaskan dengan sederhana. Semakin kita sering "bermain" dalam arti banyak membaca dan belajar dari berbagai macam sumber, maka otomatis pengetahuan kita tentang blogging akan semakin berkembang. Kemampuan untuk menterjmahkan setiap tutorial dengan kreativitas kita itulah yang akan menjadikan perubahan dalam kegiatan ngeblog kita menjadi lebih baik. Rahasia blogging menjadi sebuah temuan baru yang membuat aktifitas kita di dunia blog semakin berwarna. Jadi selamat belajar, bertanya, dan berkembang menurut pengalaman kita menemukan rahasia blogging terbesar dalam sejarah per blogging an kita.

Source: http://www.petarungseo.com

No comments:

Post a Comment

LinkWithin

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...