BISNIS INDONESIA
JAKARTA: NASA ( National Aeronautics and Space Administration), Intel Corp, dan SGI menyepakati kerja sama dalam meningkatkan performa dan kapasitas komputer super pada badan luar angkasa AS tersebut.
Pada kesepakatan yang dinamakan Space Act Agreement ini, NASA akan bekerja sama erat dengan intel dan SGI untuk meningkatkan kemampuan komputasi bagi pemodelan dan simulasi difasilitas NASA Advanced Super computing (NAS), NASA Ames Research Center, Moffet Field, Amerika Serikat.
"Kerja sama ini nantinya akan menghasilkan sebuah komputer dengan performa tinggi yang diperlukan oleh NASA dalam meningkatkan performa dan kapasitas komputer mereka untuk misi pada masa depan," ujar S.Pete Worden, Director Ames, dalam siaran pers.
NASA Ames, Intel, dan SGI akan bekerja sama pada proyek yang dinamakan Pleiades untuk mengembangkan sistem komputasi dengan kapasitas Peta Flop untuk mencapai performa maksimum sebesar 1.000 triliun aktivitas perdetik yang diharapkan tercapai pada 2009. Dan sistem dengan performa maksimum 10 peta flop 10.000 triliun aktivitas pada 2012.
" Pembangunan sistem baru ini dikerjakan oleh SGI dan didukung oleh prosesor multi core Intel keluaran terakhir yang ditawarkan pada sebuah wadah penemuan baru yang nantinya akan bermanfaat bagi semua orang di planet ini," ujar Robert Ewald, Chief Executive Officer SGI.
Kerja sama ini dimulai pada saat pengembangan pesawat ulang-alik Columbia mereka berhasil meningkatkan kapasitas komputer super sebesar sepuluh kali lipat di badan NASA.
Untuk menghadapi tantangan misi NASA misi NASA pada masa yang akan datang, NASA membutuhkan peningkatan sumber daya komputasi dalam merespons meningkatnya akurasi pada saat melakukan pemodekan dan simulasi.
Pada 2009, NASA mengharapkan peningkatan kemampuan komputer sebesar 16 kali lipat dengan proyek Pleiades dan peningkatan sepuluh kali lipat pada 2012.
Diane M. Bryant, Vice President Intel Digital Enterprise Group, mengatakan kerja sama Intel dengan SGI untuk membantu NASA dalam meningkatkan penemuan ilmiah.
"Sistem seperti Pleiades pada komputer super menantang imajinasi kita, dan akan menjadi pemandu dalam mengeksplorasi Bumi, angkasa, dan diwilayah luar itu," ujarnya.
No comments:
Post a Comment